Penantang iPad Mini dari Samsung Pamer Februari

Siapa yang tidak tau dua industri besar yang bekerja di bidang OS sebuah Hand Phone yaitu Samsung dan Apple. Samsung yang menggunakan OS Android kini akan mengeluarkan sebuah gadget baru lagi,

Pasca kabar mengenai Galaxy Note 8 tersingkap. Terkini Head of Mobile Samsung JK Shin mengonfirmasi bahwa pesaing iPad Mini itu akan pamer di gelaran Mobile World Congress (MWC) Februari mendatang. 

iNews24 mengklaim telah memperoleh kabar terkait Galaxy Note 8 melalui JK Shin. Dalam laporannya Shin mengonfirmasi bahwa perangkat yang ditenagai prosesor quad-core itu akan pamer pada 28 Februari 2013 -- saat ajang MWC.

Berdasarkan hasil benchmark teranyar, perangkat yang digadang-gadang mengusung seri GT-N5100 ini dikemas dengan prosesor "empat-otak" Exynos dengan clock 1.6 GHz. Demikian dilansir dariEndgadget, Selasa (22/1/2013).

Perangkat yang dikabarkan akan menyaingi Apple iPad Mini ini hadir dengan layar 8 inci beresolusi 1280x800 dan dibekali RAM 2GB, konektivitas 3G, kamera belakang 5 megapiksel dan kamera belakang 1.3 megapiksel.

Diharapkan berjalan pada sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean, perangkat ini juga dibekali dengan baterai 4,600 mAh dan dilengkapi pen stylus

2 comments:

rizalfahmi.com mengatakan...

Artikel yang menarik :-bd

Unknown mengatakan...

trimakasi gan :bye:

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentarnya , untuk membangun Blog ini.